KilasJava.id, Surabaya – Dalam rangka menyambut Hari Ayah Nasional, SeaBank Indonesia merilis video inspiratif bertajuk “Kasih Tanpa Batas” yang mengangkat kisah pengorbanan seorang ayah yang bekerja jauh dari keluarga demi kesejahteraan mereka.
Melalui video ini, SeaBank ingin menyoroti kasih sayang ayah yang tidak terbatas oleh jarak dan turut memberikan apresiasi kepada seluruh nasabah di Indonesia dengan berbagai layanan menarik, termasuk transfer gratis hingga 100 kali per bulan.
Direktur Utama SeaBank Indonesia, Sasmaya Tuhuleley, menjelaskan, video ini mencerminkan peran seorang ayah yang harus meninggalkan keluarganya demi masa depan yang lebih baik.
“Kami di SeaBank ingin mendukung para ayah dan keluarga Indonesia dengan layanan finansial yang meringankan, seperti transfer gratis, sehingga keluarga dapat tetap terhubung meskipun berjauhan,” katanya.
SeaBank Hadirkan Transfer Gratis dan Promo KFC bagi Nasabah
Dengan semangat “LebihMudahBersamaSeaBank“, bank digital ini menawarkan berbagai fitur yang mendukung pengelolaan keuangan keluarga secara mudah dan terjangkau. Transfer gratis hingga 100 kali per bulan menjadi salah satu layanan utama bagi nasabah, baik untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari maupun menjaga komunikasi finansial antar keluarga dari jarak jauh.
SeaBank juga menghadirkan promo cashback menarik di KFC mulai 25-30 November 2024, khusus bagi pengguna SeaBank yang menggunakan QRIS sebagai metode pembayaran.
Dengan melakukan transaksi senilai Rp25.000 atau lebih di KFC, nasabah berkesempatan mendapatkan cashback hingga 100% (maksimal Rp25.000) setiap harinya. Promo ini berlaku hanya untuk 50.000 nasabah pertama, dengan batas maksimal 12.500 pengguna per hari.
Selain itu, setiap nasabah hanya dapat menikmati cashback sebanyak satu kali selama periode promo.
Cara Mendapatkan Promo Cashback KFC SeaBank
– Periode promo: 25-30 November 2024
– Gunakan metode pembayaran QRIS SeaBank di EDC BNI atau Mandiri
– Minimal transaksi sebesar Rp25.000 untuk menikmati cashback hingga 100%
– Berlaku untuk seluruh menu di KFC, dengan maksimal cashback Rp25.000
Dukungan SeaBank untuk UMKM dan Generasi Muda
Selain fokus mendukung keluarga, SeaBank juga mengedepankan pelayanan bagi berbagai kalangan seperti pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM), pekerja kantoran, serta generasi muda.
Salsabila Maharani, pemilik UMKM bakery Lemon.Inch, menyampaikan bagaimana layanan SeaBank memudahkannya dalam melakukan transaksi bisnis.
“Layanan SeaBank sangat memudahkan, sehingga saya bisa lebih fokus mengembangkan usaha,” ungkap Salsabila.
SeaBank juga mendukung kalangan Gen-Z dalam mengelola keuangan mereka dengan berbagai fitur seperti bunga harian dan kemudahan pembayaran QRIS. Andria Punto, mahasiswa, mengakui layanan SeaBank membantu dalam mengatur keuangan sehari-hari dengan mudah.
Dengan berbagai program dan layanan inovatif, SeaBank berharap dapat terus memberikan dukungan nyata bagi keluarga dan komunitas di seluruh Indonesia. Nasabah yang ingin informasi lebih lanjut dapat menghubungi customer service di nomor 1500130 atau melalui email cs@seabank.co.id.